Sabtu, 08 Oktober 2011

Tersenyumlah!

Hi semuaaa. Aku datang, aku datang! Berusaha datang tanpa membawa kesedihan. Mencoba menjauh darinya, sejauh mungkin, juga mencoba untuk membuat garis lengkung di bibir, lalu menularkannya pada semua orang. :) Ternyata membuang kesedihan lumayan susah juga yah? Bikin sesak. -___- ckck.

Tersenyum yuk! Karena tersenyum membuatmu terlihat RAMAH, juga terlihat CERIA. Jadi jangan pasang tampang CEMBERUT melulu, juga tampang SERAM jika bertemu orang lain. Dilihatnya gak enak banget. Serius loh! Jangan sekali-kali membuat wajahmu terlihat JELEK. Gak akan ada yang mau deket-deket dengan orang yang DINGIN. ;)


Beberapa orang sudah lupa bagaimana cara TERSENYUM. Miris. Padahal tersenyum gak susah kok, gak sesusah nyari duit. Hihii. Tapi kenapa yah banyak orang yang harus berpikir dulu buat kata yang satu ini? Senyum. Senyum kan ibadah. Senyum membuat hati kita lebih nyaman, lebih enjoy, lebih tenang, dan lebih-lebih yang lainnya, heehee. :D

Eits, tapi jangan senyum-senyum sendirian, jangan senyum terus tanpa henti, jangan cengengesan kayak anak kecil, juga jangan senyum-senyum di depan layar komputer yah. Kalo kayak gitu sih bukan lagi senyum normal, tapi abnormal. :p Perlu ke psikiater tuh, sarafnya ada yang error, pasti! hahaaa. Kata temanku, harus periksa pake EEG, Elektroenchepalograf. ckckck. -___-

Jadi jangan segan buat tersenyum. Tersenyumlah kepada siapa saja yang kau temui, sekalipun kau tak mengenalnya! Karena itu lebih baik dari pada bersikap acuh. ;)

Selamat menularkan energi positif pada siapa saja!
Senyum! :)

4 komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...