Selasa, 23 Agustus 2011

Antariksa, Dunia yang Menyenangkan ^^

Di belahan bumi sebelah utara khatulistiwa, Capella bersinar hampir tepat diatas kepala pada setiap musim dingin. Ia adalah salah satu dari tiga bintang cemerlang di langit belahan utara setelah Arcturus yang muncul pada musim semi dan Vega pada musim panas. Walaupun ketiganya terlihat sama cemerlang, namun sebenarnya agak berbeda dalam penampakan maupun sifat-sifatnya. Arcturus relatif dingin dengan warna jingga, sementara Vega lebih panas dengan warna putih, sedangkan Capella sendiri berwarna kekuningan dengan temperatur menengah diantara keduanya.

Betapa bintang itu indah dipandang mata, menarik untuk diamati, dan menggugah hati akan kebesaran Ilahi. Pernah tidak kalian berpikir jika bintang yang milyaran banyaknya itu jatuh menghujam bumi? Wah, wah, dahsyatnya pasti bukan main. Untung yah, Allah telah mengatur semuanya dengan begitu sempurna. :)

Bintang, bulan, matahari, komet, planet, asteroid, dan benda langit lainnya membuatku berdecak kagum. Subhanallah. :D

Bintang

Bintang dalam bahasa inggris disebut Star, itu untuk bintang tunggal (single), dan dalam bentuk plural disebut Stars, belum cukup itu, masih ada Stellar yaitu gugusan bintang, Comets (bintang jatuh), dan ada juga Galaxy/ies dalam bentuk yang lebih jamak. Di dalam bahasa Arab bahkan bintang memiliki nama yang lebih banyak, bintang tunggal disebut An-Najm, kemudian gugusan bintang disebut Al-BuruujAl-Kawaakib (bintang jatuh), juga Al-Khunnas (bintang yang beredar).


Yaah apapun itu, bagi saya bintang itu indah, sendirian dia cantik, bersama-sama pun dia tetap jelita, sinarnya terang tanpa menyilaukan, berkilau menawan di gelapnya langit malam, berwarna-warni, bergelayut bergandengan melukis langit, tersenyum hangat dan teduh, sebentuk lukisan Tuhan, hadiah untuk kita.

Bintang merupakan benda langit yang memancarkan cahaya. Terdapat bintang semu dan bintang nyata. Bintang semu adalah bintang yang tidak menghasilkan cahaya sendiri, tetapi memantulkan cahaya yang diterima dari bintang lain. Bintang nyata adalah bintang yang menghasilkan cahaya sendiri. Secara umum sebutan bintang adalah objek luar angkasa yang menghasilkan cahaya sendiri (bintang nyata). 

 Bintang, dengan sinarmu kau indahkan malamku! Aku sangat ingin melihatmu setiap malam, membaca makna tersirat yang Allah ciptakan lewat bentukmu. Kau mempesona. Membuatku tak henti bermimpi untuk melihatmu lebih dekat, walau hanya lewat teleskop. :D

Bulan

Bulan adalah satu-satunya satelit alami bumi, dan merupakan satelit alami terbesar ke-5 di tata surya. Bulan tidak mempunyai sumber cahaya sendiri dan cahaya bulan sebenarnya berasal dari pantulan cahaya matahari.

Di bulan tidak terdapat udara ataupun air. Banyak kawah yang terhasil di permukaan bulan disebabkan oleh hantaman komet atau asteroid. Ketiadaan udara dan air di bulan menyebabkan tidak adanya pengikisan yang menyebabkan banyak kawah di bulan yang berusia jutaan tahun dan masih utuh. Ketidakadaan udara juga menyebabkan tidak ada bunyi dapat terdengar di Bulan. Keren bukan ciptaan-Nya?


Fase bulan dari bulan mati hingga bulan purnama dan begitu seterusnya.

Matahari

Matahari adalah pusat tata surya, merupakan bola api yang sangat panas, juga sebagai energi terbesar di dunia. Cahaya matahari berasal dari hasil reaksi fusi hidrogen menjadi helium. Matahari memiliki enam lapisan yang masing-masing memiliki karakteristik tertentu. Keenam lapisan tersebut meliputi inti matahari, zona radioaktif, dan zona konvektif yang membentuk lapisan dalam (interior); fotosfer; kromosfer; dan korona sebagai daerah terluar dari matahari.


 Ilustrasi bagian-bagian matahari. (1) Inti (2) Zona radiatif (3) Zona konvektif (4) Fotosfer (5) Kromosfer (6) Korona (7) Bintik matahari (8) Granula (9) Prominensa.

Komet


Komet adalah benda langit yang mengelilingi matahari dengan garis edar berbentuk lonjong. Kata "komet" berasal dari bahasa Yunani, yang berarti "rambut panjang". Istilah lainnya adalah bintang berekor yang tidak tidak tepat karena komet sama sekali bukan bintang.

Komet terbentuk dari es dan debu. Komet terdiri dari kumpulan debu dan gas yang membeku pada saat berada jauh dari matahari. Ketika mendekati matahari, sebagian bahan penyusun komet menguap membentuk kepala gas dan ekor. Komet juga mengelilingi matahari, sehingga termasuk dalam sistem tata surya. Komet merupakan gas pijar dengan garis edar yang berbeda-beda. Panjang "ekor" komet dapat mencapai jutaan km. Beberapa komet menempuh jarak lebih jauh di luar angkasa daripada planet. Beberapa komet membutuhkan ribuan tahun untuk menyelesaikan satu kali mengorbit matahari.


Komet adalah salah satu keluarga tata surya. :)

Planet

Planet adalah benda langit yang mengorbit mengelilingi bintang atau sisa-sisa bintang. Planet diambil dari kata dalam bahasa Yunani Asteres Planetai yang artinya Bintang Pengelana. Dinamakan demikian karena berbeda dengan bintang biasa, Planet dari waktu ke waktu terlihat berkelana (berpindah-pindah) dari rasi bintang yang satu ke rasi bintang yang lain. Perpindahan ini (pada masa sekarang) dapat dipahami karena planet beredar mengelilingi matahari.


Planet-planet pada tata surya.

Asteroid

Asteroid, pernah disebut sebagai planet minor atau planetoid, adalah benda berukuran lebih kecil daripada planet, tetapi lebih besar daripada meteoroid, umumnya terdapat di bagian dalam tata surya (lebih dalam dari orbit planet neptunus). Asteroid berbeda dengan komet dari penampakan visualnya. Komet menampakkan koma ("ekor") sementara asteroid tidak.


Sabuk asteroid (titik-titik putih).
Inilah sepenggal cerita tentang mereka. Antariksa sangat menyenangkan untuk dikaji. Mantap dah. Subhanallah, Maha Suci Allah yang telah menciptakan langit dan bumi beserta isinya. :)

Sumber referensi:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...